Ketahuilah Inilah 6 Penyebab Ban Mobil Sobek Samping

Penyebab Ban Mobil Sobek Samping – Ada banyak kendala yang sering dialami pengendara mobil. Salah satunya ban pecah saat perjalanan. Suatu hal yang lumrah terjadi namun perlu diselidiki, kenapa bisa ban tersebut pecah. Ada banyak pemicu dari pecah ban. Nah, berikut ini adalah indikasi penyebab ban tubeless mobil sobek samping. Penasaran? Segera simak ulasannya gan

1. Penggunaan Kombinasi Ukuran Velg Dan Ban Yang Kurang Sesuai

Indikasi pertama yang mengakibatkan ban pecah atau sobek samping adalah karena penggunaan kombinasi antara velg dan ban yang tidak tepat. Berdasar pada penuturan mekanik mobil, kondisi ini membuat beban dinding ban terlalu berat.

Sehingga ban seperti ditarik dan mudah pecah atau sobek. Hal ini cukup berbahaya terlebih bila digunakan saat perjalanan jauh. Oleh karenanya, alangkah lebih baik menggunakan proporsi velg dan ban yang sesuai. Perhatikan juga kesesuaian antara jenis mobil dan bannya. Sehingga performa mobil bisa maksimal.

2. Tambalan Ban Sementara

Penambalan ban sementara seharusnya hanya dilakukan saat darurat. Jika pengguna terus mempertahankan kondisi seperti ini maka bisa jadi ban pecah akan kembali terjadi bahkan merusak velgnya. Jadi sebaiknya segera ganti ban untuk menghindari kejadian sama terulang kembali.

3. Tekanan Udara Pada Ban Tidak Akurat

Factor lain yang dipercaya sebagai penyebab ban mobil sobek samping adalah tekanan udara pada ban yang tidak sesuai. Tekanan pada ban menjadi salah satu perawatan kendaraan yang cukup penting. Presisi tekanan harusnya tepat agar ban mobil tidak mudah sobek.

Selain itu, tekanan udara yang tepat juga mampu menghemat bahan bakar serta menjadikan pengereman roda maksimal. Terlebih saat cuaca panas, kondisi pada ban akan sangat diperhitungkan.sehingga sangat penting untuk memperhatikan kondisi tekanan ban.

4. Sering Melewati Kondisi Jalan Yang Buruk

Penyebab lain yang menjadi indikasi ban pecah adalah sering melewati kondisi jalan yang buruk. Hal ini memang tidak bisa dihindari namun bisa sedikit diminimalisir dengan berjalan perlahan saat kondisi jalan rusak.

Terlebih di daerah pedesaan hal ini sangat umum terjadi. Benturan yang terlalu keras dapat membuat rajutan kawat baja dalam ban rusak atau putus. Kawat ban inilah yang berfungsi untuk melindungi dinding ban. Sehingga apabila terjadi gesekan yang terlalu keras bisa menyebabkan kerusakan ban.

5. Tidak Layak Pakai / Kadaluarsa

Tidak sedikit orang memilih membeli ban bekas atau kadaluarsa dengan harga murah. Oleh karenanya, perlu dicermati terlebih dahulu sebelum membeli. Jangan sampai hanya tergiur dengan harga murah, nantinya akan menjadi boomerang yang akan menyusahkan di tengah jalan.

Pasalnya, ban pecah atau retak bagian samping bisa terjadi kapanpun dan dimanapun. Itulah pentingnya perawatan ban dan pemilihan ban yang berkualitas. Meski harus membayar dengan harga lebih mahal, faktanya ban dengan kualitas tinggi akan lebih awet kala digunakan.

6. Mengangkut Beban Terlalu Berat

Faktor berikutnya yang menjadi penyebab ban sobek samping adalah beban angkut yang terlalu berat. Beratnya beban angkut pada suatu mobil akan juga membebani ban mobil itu sendiri. Semakin berat angkutan akan semakin berat pula beban ban.

Tekanan yang tidak seimbang ini akan memaksa ban bekerja lebih keras. Sehingga kemungkinan besar ban akan lebih cepat rusak. Setiap kendaraan dilengkapi dengan daya angkut yang berbeda. Semua ketentuan telah ditulis mengenai kapasitas beban mobil. Jadi perlu diperhatikan setiap beban yang akan diangkut agar tidak merusak kondisi ban.

Setelah sobat gaet otomotif mengetahui deretan penyebab ban mobil gelembung, sebagai pengendara seharusnya lebih teliti dalam perawatan ban. Mobilitas yang tinggi harus juga disertai dengan perawatan yang baik dari si pemilik. Menghindari beberapa indikasi di atas bisa menjadi cara meminimalisir kerusakan ban.

Maria

Halo, Saya adalah penulis artikel dengan judul Ketahuilah Inilah 6 Penyebab Ban Mobil Sobek Samping yang dipublish pada March 10, 2021 di website GAET OTOMOTIF - Peristiwa Terbaru Dunia Otomotif

Leave a Comment

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.