Mau Mobil Murah, Yuk Lihat Mobil Cicilan 1jutaan

Memiliki mobil adalah keinginan semua orang karena bisa menggunakannya bepergian dengan aman, terlindung dari panas dan hujan. Namun harga mobil  mahal, belum termasuk pula biaya pajaknya apalagi biaya pajak tiap mobil berbeda-beda.

Hal itulah membuat banyak bermunculan tawaran cicilan mobil. Namun adakah mobil cicilan 1 jutaan?, kalau ada tentunya itu adalah keinginan semua orang.

Mencicil mobil pilihan tepat jika ingin memiliki mobil tetapi uang belum cukup, berjalannya waktu bisa mengumpulkan uang untuk bayar cicilan. Sebelum membeli mobil secara kredit pastikan dulu berapa harga mobil bila dicicil, pertimbangankan apakah sanggup membayar atau tidak.

Setidaknya harus membayar 30% untuk uang DP mobil, oleh karena berikut ini akan diuraikan cicilan mobil 1 juta dapat dijadikan referensi yaitu:

1. Daihatsu Ayla 1.0 D MT

Daihatsu Ayla 1.0 D MT termasuk mobil cicilan 1 jutaan selama empat tahun. Harga mobil sekitar Rp 102.150.000 lalu Membayar DP sebesar 30.645.000.

Jadi sisa pembayaran sebesar Rp 71.505.000 apabila dicicil selama 12 bulan sebesar Rp 5.958.750. Dicicil 24 bulan sebesar Rp 2.979.375, 36 bulan sebesar Rp 1.986.250 dan 48 bulan sebesar Rp 1.489.688.

2. Daihatsu Sigra 1.0 D MT MC

Daihatsu Sigra 1.0 D MT MC, mobil cicilan 1 jutaan dibeli dengan harga sekitar Rp 119.500.000. Jadi kalau dibeli secara kredit akan memberikan DP sebesar Rp 35.850.000.

Maka sisa uang pembayaran mobil sebesar Rp 83.650.000, jika dicicil selama 12 bulan sebesar Rp 6.970.833. Sedangkan selama 24 bulan sebesar Rp 3.485.416, 36 bulan sebesar Rp 2.323.611 dan 48 bulan sebesar Rp 1.742.708.

3. Suzuki Karimun Wagon R GA

Suzuki Karimun Wagon R GA, mobil cicilan 1 jutaan dengan harga sebesar Rp 120.500.000 bisa dicicil selama 4 tahun. Pembayaran DP sebesar Rp 36.150.000 sehingga sisa uang pembayaran mobil sebesar Rp 84.350.000.

Bila ingin dicicil selama 12 bulan sebesar Rp 7.029.167, 24 bulan sebesar Rp 3.514.583. Untuk dicicil selama 36 bulan: Rp 2.343.055 dan selama 48 bulan sebesar Rp 1.757.291

4. Toyota Calya E M/T

Toyota Calya E M/T bisa dibekali dengan harga sekitar Rp 135.100.000. Pembeli akan mencicil sebesar Rp. 1.835.212 apabila  DP sebesar Rp. 51.274.411 dengan tenor 72x.

Untuk mencicil sebesar Rp. 1.836.000 maka melakukan DP sebesar Rp. 51.275.000 dengan tenor 72x.

5. Toyota Agya 1.0L G MT

Mobil Toyota Agya 1.0L G MT dapat dibeli dengan harga sebesar Rp 132.000.000. Tenor 72x, dapat mencicil sebesar Rp. 1.784.212 bila DP sebesar Rp. 53.558.411.

Jika DP sebesar Rp. 53.559.000 dengan tenor 72 x maka mencicil sebesar Rp. 1.785.000. Dapat mencicil sebesar Rp. 1.787.000 dengan tenor 72x apabila membayar DP sebesar Rp. 58.944.000.

6. Mitsubishi Mirage GLX MT 2012

Mitsubishi Mirage GLX MT 2012 dapat dibeli dengan kondisi setengah pakai dengan harga Rp 27.792.300. Biaya admin Rp 3.300.000 dengan tenor 60 bulan, cicilannya sebesar Rp 1.254.800. Cukup murah bukan jenis mobil satu ini, bagaimana tertarik?

7. Nissan Grand Livina 1.5 L XB AT 2012

Nissan Grand Livina 1.5 L XB AT 2012 dapat dilakukan beli dengan harga 83.000.000 dalam kondisi setengah pakai. Cicilan per bulan sebesar RP 1.498.300 dengan biaya admin RP 3.300.000.

Selain mobil diatas, terdapat mobil dapat dikredit 1 juta seperti : Daihatsu Sigra 2019, Nissan March 2012, Toyota Etios Valco 2013. Terdapat pula Toyota Calya 2017, Suzuki Karimun 2014, Daihatsu Terios 2008, Daihatsu Xenia 2011.

Ada juga Toyota Calya 2017, Suzuki SX4 2009 dan Daihatsu Sirion 2012. Pembelian mobil  dengan DP dibawah 1 juta seperti : Daihatsu Ayla 2016, Toyota Yaris 2008, Hyundai Avega, Nissan Livina X-GEar 2012, Honda CR-V 2006, dan Toyota Avanza 2010.

Itulah daftar mobil cicilan 1 jutaan, bisa menjadi pilihan karena tidak perlu merogoh kocek terlalu dalam. Harus diingat kalau cicilan 1 juta belum tentu sudah termasuk presentasi asuransi leasing dan bunga. Oleh karena itu saat melakukan transaksi pembelian mobil kredit, tanyakan secara detail sistem kredit dan cara pembayaran semua biayanya. Sebagai pembeli harus mengetahui juga bila terdapat biaya lain-lain dan bagaimana perinciannya.

 

Sholikin Agil

Halo, Saya adalah penulis artikel dengan judul Mau Mobil Murah, Yuk Lihat Mobil Cicilan 1jutaan yang dipublish pada April 24, 2021 di website GAET OTOMOTIF - Peristiwa Terbaru Dunia Otomotif

Leave a Comment

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.