5 Kelebihan Mobil Hyundai Staria Wajib Kalian Diketahui

GAET Otomotif – Mobil Hyundai Staria merupakan mobil yang masuk kedalam kelas premium ini menjadi hal yang menarik kita bahas, dimana mobil ini diperkenalkan di indonesia sejak tahun lalu tepatnya pada tahun (2021-8-20) dan mobil ini pun menjadi salah satu pesaing baru dari Toyota Alphard yang masih mendominasi pasar Mobil kelas Premium. ‘

Melihat dari perawakan mobil Hyundai Staria tampil lebih bongsor dibandingkan dengan toyota Alphard dan dari segi kenyamanan dan fitur pun tidak kalah dengan toyota Alphard dan yang lebih menariknya lagi mobil ini dibanderol dengan harga yang cukup terjangkau. 

dan Kami pun sudah mengulas sedikit kelebihan-kelebihan yang ada pada mobil hyundai Staria yang bisa kami rangkum ada 5 kelebihan dari mobil ini. 

Memiliki Kabin Yang Cukup Luas dan Fleksibel 

Wajar saja jika mobil ini dibilang lebih luas dibandingkan dengan rivalnya karena mobil ini memiliki panjang 5,253 mm, lebar 11.997 mm sedangkan untuk ketinggian mencapai 1.990 mm, mobil ini pun memiliki body yang lebih bongsor dibandingkan dengan Toyota Alphad dan Hyundai H-1. 

Dan pada bagian kabin sudah menggunakan dengan pintu berjenis Geser Yang sudah  elektrik,  dan mobil ini memiliki dua varian yang mampu memuat penumpang 9 orang dan 7 orang penumpang. 

selain itu Hyundai Staria memiliki kabin yang sangat fleksibel untuk varian 9 penumpang untuk formasi tempat duduknya 2+2+2+3, dan untuk baris kedua dari mobil ini bisa diatur dengan independent seat sehingga bisa menghasilkan kondisi yang berhadapan dengan baris yang ketiga. 

Performa Mesin Diesel yang Bertenaga

Hyundai Staria memang membawa mesin berjenis Diesel yang mampu menghasilkan tenaga maksimum sebesar 2,2L dengan terdapat teknologi Turbo, sehingga mobil ini mampu memberikan performa mesin sebesar 177 PS pada putaran 3.800 rpm, sedangkan untuk torsi mobil ini mampu mencapai 430 Nm dalam putaran 1500 sampai 1500 rpm. 

dan mobil ini dibekali dengan sistem penggerak bertransmisi 8 percepatan otomatis dengan pendistribusian yang sangat halus, selain itu terdapat pula paddle shift untuk memberikan kenyamanan lebih bagi penumpang dan pengendara. 

Interior Penuh dengan Fitur-fitur modern 

Kendaraan yang masuk ke segmen MPV premium ini sudah memiliki Head unit berlayar sentuh dengan 8 inci dan pada instrumen terdapat 10,24 Inci di balik setir pengemudi, dan head unit ini sudah bisa terkoneksi dengan Smartphone Via apple Carplay dan Android. 

Selain itu terdapat panel instrumen yang sanggup menampilkan berbagai informasi kondisi mobil Hyundai Staria, dan mobil ini pun dilengkapi dengan wireless charger dengan output 12V, USB Charger, Wireless Phone Charging system, panoramic sunroof, dan ambient light. 

Sedangkan untuk varian signature 7 site tersedia 12 speaker berjenis BOSE premium audio System yang mampu menemani hiburan kalian dalam perjalanan menggunakan mobil Hyundai Staria. 

Fitur Keselamatan Yang Lengkap 

Berbicara segi keselamatan mobil Hyundai Staria sudah dilengkapi dengan 6 titik airbag, tire pressure monitoring system sudah tersedia, anti lock braking system untuk pengereman pun sudah tersematkan, electronic stability control (ESC), VSM, HAC, dan MCB pun sudah ada pada Hyundai Staria. 

Sedangkan untuk varian penumpang 7 tersedia fitur high beam Assist (HBA), FCA, LKA, LFA, dan DAW dengan leading Vehicle Departure Alert function.selain itu ada fitur BCA, BVM RCCA dan SEA sebagai fitur lainya. 

Tampil Membawa Desain Berbeda

Dan yang menjadi kelebihan selanjutnya adalah dari segi tampilan bahwasanya mobil hyundai Staria tampil berbeda terkesan tidak memiliki lampu utama jika terlihat dari kejauhan sehingga terlihat seperti mobil dari masa depan. 

Selain itu pada wajah mobil ini  terdapat  garis memanjang horizontal dari kiri dan kekanan yang didesain berfungsi untuk sebagai daytime running light. sedangkan lampu pada lampu utama dari mobil ini membentuk kotak-kotak kecil dengan menggunakan lampu berteknologi LED. 

GAET Otomotif

Gaet.co.id | Gaet Otomotif Website peristiwa dan teknologi otomotif terlengkap Indonesia.Tips, modifikasi serta info terkini mengenai komponen dan aksesori kendaraan

Leave a Comment

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.