Kamu Harus Tau! 4 Faktor Utama Terjadinya Kecelakaan Lalu Lintas

Faktor Penyebab Kecelakaan Lalu LintasKecelakaan lalu lintas merupakan suatu peristiwa di jalan yang tidak sengaja yang melibatkan satu kendaraan atau lebih yang mengakibatkan korban jiwa manusia atau kerugian dari kendaraan itu sendiri.

Kecelakaan lalu lintas sendiri sesuatu yang menakutkan bagi para pengguna jalan, jika tidak berhati-hati ada bahaya apa saja yang bisa mengancam nyawa. Sebagai pengguna jalan yang baik, kita melakukan berbagai hal untuk melindungi diri kita ketika berkendara seperti menggunakan helm ketika bermotor atau menggunakan sabuk pengaman ketika menggunaan mobil.

Jalan raya sendiri tempat kendaraan motor atau mobil yang saling berlomba kecepatan untuk mencapai tujuan masing-masing. Bahkan mungkin kita sendiri pernah dalam kondisi tersebut karena mengejar waktu untuk segera sampai ke tempat tujuan.

Kecelakaan lalu lintas sangat sering sekali terjadi, kecelakaan mandiri maupun dengan kendaraan lainnya. Ada berbagai faktor mengapa kecelakaan lalu lintas bisa terjadi, yang pertama bisa disebabkan kelalaian pengguna jalan, faktor kendaraan,  faktor jalan dan  faktor lingkungan atau cuaca sekitar.

“Faktor menimbulkan kecelakaan itu ada empat yakni manusia, kendaraanya bahkan faktor jalan dan cuaca,” kata AKP Indira di Bekasi, Rabu (11/7/2018)

Kombinasi dari keempat faktor tersebut bisa saja terjadi, antara pengguna jalan dengan kendaraan misalnya pengguna kendaraan berjalan melebihi batas kecepatan yang ditetapkan atau biasa disebut ugal-ugalan.  Ban pecah juga bisa menyebabkan pengguna kendaraan kehilangan keseimbangan menyetir sehingga terjadi kecelakaan.

Disamping itu masih ada faktor kondisi lingkungan atau cuaca yang juga bisa berkontribusi terhadap terjadinya kecelakaan lalu lintas seperti hujan besar yang menyebabkan penglihatan pengendara terganggu.

Saat ini di Indonesia sendiri ada begitu banyak kasus kecelakaan kendaraan, baik mobil, sepeda motor, truk, angkutan umum, bis, pick up, dan lain sebagainya.

Menurut WHO, kecelakaan itu terjadi akibat pengemudi mengabaikan aturan lalu lintas yang telah menelan korban jiwa sekitar 2,4 juta jiwa manusia setiap tahunnya. Jumlah angka kematian yang diakibatkan kecelakaan tersebut menduduki peringkat ketiga sebagai penyebab kematian manusia setelah HIV/AIDS dan TBC.

Faktor Kecelakaan karena Kelalaian Pengguna Jalan

Faktor pertama ini sering sekali terjadi, kecelakaan yang disebabkan oleh kelalaian pengguna jalan itu sendiri. Seperti si pengemudi mengantuk, ini merupakan faktor terbanyak kecelakaan lalu lintas.

Selain mengantuk, pengemudi dalam pengaruh  alkohol ketika mengendarai sehingga kondisi fisik dan mentalnya tidak stabil yang menyebabkan tidak fokus ketika mengemudi.

Dan mengantuk itu lebih berbahaya daripada pengemudi dalam pengaruh alkohol atau mabuk.

Faktor Kecelakaan karena Kondisi Kendaraan

Sering sekali terjadi juga pengemudi tidak mengecek kendaraan ketika akan menggunakannya, tidak mengecek keadaan mesin, rem, keadaan ban dan lain sebagainya. Kendaraan dimodifikasi tidak sesuai dengan aturan keselamatan juga salah satu penyebab.

Ada banyak komponen yang terdapat pada kendaraan dan semuanya berpotensi mengalami kerusakan. Apalagi jika umur mobil atau motor sudah cukup tua, ada banyak komponen yang sudah tidak berfungsi lagi dengan baik. Buruknya kendaraan sendiri bisa menjadi penyebab faktor terjadinya kecelakaan lalu lintas karena kendaran tidak pernah di cek atau diservis.

Faktor Kecelakaan karena Kondisi Jalan

Tidak jarang kita menemukan jalan yang berlubang ketika berkendara, itu sangat mebahayakan sekali. Apalagi untuk pengendara yang mungkin baru melewati jalan tersebut, namun ini juga harus menjadikan pengemudi berhati-hati juga.

Kondisi jalan rusak, jalan berlubang yang berkepanjangan sangat menjadikan faktor kedua terbesar terjadinya kecelakaan lalu lintas. Apalagi untuk kendaraan bermotor.

Selain jalan yang berlubang, kurangnya penerangan jalan ketika malam hari juga menjadikan faktor terjadinya kecelakaan lalu lintas, apalagi dengan kondisi jalan seperti tikungan. Fasilitas pejalan kaki yang tidak memadai dan layout jalan yang tidak sesuai juga menjadai salah datu faktor.

Faktor Kecelakaan karena Lingkungan atau Cuaca

Faktor penyebab kecelakaan di jalan raya terakhir adalah karena lingkungan atau cuaca. Cuaca yang buruk, seperti hujan atau berkabut seringkali menjadi penyebab kendaraan kehilangan kontrol sehingga tergelincir. Kondisi lingkungan lainnya selain hujan, seperti banjir, gempa bumi juga bisa menjadi penyebab kecelakaan.

Akibat kecelakaan tentu membutuhkan biaya yang cukup besar untuk memperbaiki kendaraan hingga perawatannya. Tentu hal tersebut tidak diinginkan oleh siapapun. Jadi memang kembali lagi kepada pengemudi tetap berhati-hati ketika sedang megalami keadaan lingkuangan atau cuaca tersebut.

Ayu Wahyuni

Halo, Saya adalah penulis artikel dengan judul Kamu Harus Tau! 4 Faktor Utama Terjadinya Kecelakaan Lalu Lintas yang dipublish pada April 18, 2020 di website GAET OTOMOTIF - Peristiwa Terbaru Dunia Otomotif

Leave a Comment

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.