Tidak Dapat Dipercaya! Pasar Mobil Mewah BMW Lebih Stabil
https://gaet.co.id/ – Memang tidak dapat dipercaya di kala era pandemi ini belum berakhir, BMW Indonesia malah menutup tahun 2020 dengan mengirimkan sebanyak 2.082 unit kendaraan ke pelanggan, atau turun 16,7 persen secara tahunan (year-on-year/yoy). Kendati demikian, penurunan masih terhitung kecil jika dibandingkan dengan melemahnya pasar otomotif domestik, di mana pada tahun lalu anjlok 40 persen akibat pandemi Covid-19. Sementara itu segmen mobil premium turun lebih dari 30 persen.
Pasar BMW juga terbilang lebih stabil di tengah tekanan pandemi dibandingkan penguasa pangsa pasar otomotif Tanah Air, yakni Toyota. Berdasarkan data Gaikindo, penjualan ritel Toyota turun 44,8 persen secara tahunan menjadi 182.665 unit sepanjang 2020. Salah satu penyebabnya adalah model andalan Toyota, Avanza yang bermain di kelas harga mobil Rp200 juta-an anjlok hingga 50 persen.
Honda juga mengalami nasib serupa. Sepanjang tahun lalu, pabrikan melaporkan penurunan penjualan hampir 50 persen secara tahunan. Padahal, Toyota dan Honda dengan produk-produk seperti Avanza dan Brio mengincar pasar yang jauh lebih gemuk dibandingkan BMW. Harga mobil BMW paling murah senilai hampir Rp800 juta, sedangkan Toyota dan Honda memiliki model yang bermain pada harga kurang dari Rp150 juta.
Adapun Kinerja penjualan BMW pada tahun lalu ditopang oleh segmen mobil mewah, seperti BMW Seri 7 dan BMW X7. Keunggulan itu juga ditopang oleh model-model Sport Activity Vehicle (SAV), yang merupakan favorit pelanggan di Indonesia. Secara keseluruhan, model SAV dari BMW menyumbang 52 persen dari total penjualan. Model-model BMW lainnya yang juga memimpin di segmennya adalah BMW Seri 7, BMW Seri 3 dan BMW X5.
Tiga model terlaris BMW pada 2020 adalah BMW Seri 3, yang menyumbang 29 persen dari total penjualan, BMW X1 berkontribusi 21 persen, dan BMW X5 sebesar 17 persen. Seri 3 berada di puncak dengan dua varian, BMW 330i M Sport dan BMW 320i Sport.
Tahun lalu, perusahaan turut menghadirkan empat model BMW M, yakni X3 M Competition, X4 M Competition, M8 Coupé Competition, dan M8 Gran Coupé Competition. Tiga model BMW M teratas pada tahun 2020 adalah BMW M2 Competition, M2 CS, dan BMW M8. S
ecara global, penjualan BMW M GmbH pada tahun lalu tercatat membukukan penjualan terbaik dalam 50 tahun terakhir. Hal itu terlihat dari pertumbuhan penjualan sebesar enam persen, atau sebanyak 144.218 unit kendaraan yang dikirim ke seluruh konsumennya di dunia.